ANALISIS PERJANJIAN PEMBIAYAAN PEMBELIAN MOTOR PADA PT FIF SYARIAH CABANG BANDA ACEH PASCA PEMBERLAKUAN QANUN LKS NOMOR 11 TAHUN 2018 DALAM PERSPEKTIF AKAD BA’I MURABAHAH

Authors

  • Muhammad Kalkausar Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Ar-Raniry Banda Aceh
  • Husni Mubarrak Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Ar-Raniry Banda Aceh
  • Azka Amalia Jihad Fakultas Syari’ah dan Hukum UIN Ar-Raniry Banda Aceh

Keywords:

Perjanjian pembiayaan, Qanun LKS, murabahah

Abstract

Akad ba’i murabahah merupakan salah satu akad transaksi dalam jual beli yang dilakukan dalam bentuk hutang piutang seperti contoh pada pembiayaan. PT FIF Syariah cabang Banda Aceh ialah salah satu lembaga keuangan non bank yang memberi pelayanan pembiayaan kepada masyarakat khusus pada produk AHM. Qanun No. 11 Tahun 2018 tentang Lembaga Keuangan Syariah menjadi salah satu peraturan yang menetapkan bagaimana praktik dalam transaksi muamalah yang sesuai dengan prinsip Islam. Penelitian ini bertujuan untuk meneliti bagaimana Penerapan Diktum-diktum perjanjian pembiyaan pembelian motor secara non tunai pada PT FIF Syariah cabang Banda Aceh pasca pemberlakuan Qanun LKS No. 11 Tahun 2018? Dan Bagaimana tinjauan akad ba’i murabahah terhadap klausula dan diktum perjanjian pembiayaan pembelian motor pada PT FIF Syariah cabang Banda Aceh pasca pemberlakuan Qanun LKS No. 11 Tahun 2018?. Penelitian ini menggunakan metode penelitian kualitatif dengan pendekatan yuridis normatif, teknik pengumpulan data berupa dokumentasi kontrak. Hasil penelitian dari analisa kontrak perjanjian pembiayaan pada PT FIF Syariah cabang Banda Aceh yang telah dilakukan menunjukkan bahwa penerapan diktum perjanjian yang telah diterapkan sesuai dengan ketentuan yang dimuat dalam Qanun LKS, pada penerapannya pihak manajemen PT FIF Syariah mengutamakan kesepakatan dari pada pihak konsumen sebelum melanjutkan kontrak. Klausula dan diktum perjanjian yang telah dimuat dalam kontrak perjanjian pada PT FIF Syariah cabang Banda Aceh ini juga telah memenuhi syarat sah jual beli dalam bentuk akad ba’i murabahah, didalamnya meliputi subyek hukum, keterangan objek yang jelas, transparansi harga dan perolehan margin keuntungan, biaya-biaya, penetapan denda dan pemberi kuasa atas jaminan fidusia.

References

Abdurrahman Raden Aji Haqqi, The Philosophy of Islamic Law Of Transactions, Kuala Lumpur: Univision Press, 1999.
Abu malik kamal, Shahih Fikih Sunnah, Jakarta: Pustaka Azzam, 2007.
Adiwarman A. Karim, Bank Islam Analisis Fiqih dan Keuangan, edisi ke-4, Depok: PT Rajagrafindo Persada, 2004.
Ahmad Azhar Basyir, Asas-asas Hukum Muamalah, Jakarta: PT. Raja Grafindo Persada, 2008.
Ahmad Wardi Muslich, Fiqih Muamalah, ed ke-1 cet. ke-3, Jakarta: Amzah, 2005.
Akhmad Mujtahid, Hukum Perbankan Syariah, Jakarta: Rajawali Pers, 2016.
Andri Soemitra, Bank dan lembaga keuangan syariah, Jakarta: Kencana, 2018.
Ash-shawi Shalah, Al-muslih Abdullah, Fikih Ekonomi Islam, Jakarta: Darul Haq, 2015.
Departemen Agama, Al-Qur’an dan Terjemahannya, Ed. Revisi, Semarang: Kumudasmoro Grafindo, 1994.
Gemala Dewi, Wirdyaningsih, Yeni Salma Barlinti, Hukum Perikatan Islam Di Indonesia, cetakan ke-4, Jakarta: Kencana, 2013.
Gufron A Mas’adi, Fiqh Muamalah Kontekstual, Cet. 1, Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2002.
Kitab Undang Undang Perlindungan Konsumen (UUPK) Pasal 1 Nomor 10 .
Malik Kamal, Shahih Fiqh Sunnah, Jakarta: Pustaka Azzam, 2016.
Mardani, Fiqh Ekonomi Syariah, Jakarta: Prenadamedia Group, 2012.
Muhammad Hasan Muaziz & Achmad Busra, Pengaturan Klausula Baku Dalam Hukum
Perjanjian Untuk Mencapai Keadilan Berkontrak, Jurnal Law Reform, volume 11 nomor 1, 2015.
Muhammad Syafi’i Antonio, Bank Syariah, Wacana Ulama & Cendikiawan, Jakarta: Tazkiya Institute, 1999.
Muhammad Teguh, Metodologi Penelitian Ekonomi, Teori dan Aplikasi, Jakarta: Raja Grafindo Persada, 2005.
R. Wirjono Prodjidikoro, Asas-asas Hukum Perdata, Cet. 8, Bandung: Sumur Bandung, 1981.
Rachmat Syafei, Fiqh Muamalah, Bandung: Pustaka Setia, 2001.
Wahbah Al-Zuhaily, Fiqh Islam Wa Adillatuhu, cetakan ke-1, Depok: Gema Insani, 2011.

Downloads

Published

2023-06-30

How to Cite

Kalkausar, Muhammad, Husni Mubarrak, and Azka Amalia Jihad. 2023. “NALISIS ERJANJIAN EMBIAYAAN EMBELIAN OTOR ADA T IF YARIAH ABANG ANDA CEH ASCA EMBERLAKUAN ANUN KS OMOR 11 AHUN 2018 ALAM ERSPEKTIF KAD BA’I URABAHAH”. l-udharabah: urnal konomi an euangan yariah 3 (2):49-65. https://journal32.ar-raniry.ac.id/mudharabah/article/view/3017.